Salam~
Seorang teman tertarik untuk membuat blog. Tetapi, modalnya cuma hape alias ponsel alias android. Si teman bingung. Memangnya bisa bikin blog pakai hape?
Tentu saja bisa, dong!
Blog saya ini juga, saya bikinnya pakai hape, lewat chrome. Dan, sejak create beberapa waktu lalu sampai sekarang, sudah ada beberapa postingan mengisi blog ala-ala ini.
Makanya, berawal dari permintaan teman untuk membuatkan blog lewat hp, saya pun terinspirasi untuk menulis tutorial cara mudah membuat blog melalui hp. Mungkin, di luar sana sudah banyak bertebaran tutorial serupa. Bagaimanapun, saya hanya ingin berbagi, kok. Kali aja ada yang berminat bikin blog tapi masih ragu-ragu gegara nggak ngerti gimana cara bikinnya sementara modal hape doang.
Nah, yuk, kita mulai saja tutorialnya! ^^
Pertama, yang diperlukan adalah browser yang tepat. Browser yang sekiranya bisa untuk membuka blog dengan maksimal. As for me, saya pakai google chrome.
Jika browser sudah, selanjutnya tinggal masuk ke blogger(dot)com. Akan muncul tampilan seperti ini:
Klik "CREATE YOUR BLOG". Lalu ikuti instruksinya, yaitu memasukkan alamat email beserta password.
Setelah langkah di atas diikuti, akan muncul tampilan ini:
Tulis judul blog yang diinginkan. Tulis juga alamat blog dan cek ketersediannya. Lalu, pilih tema yang sudah disediakan. Setelah itu, klik "Buat Blog" yang warna oranye itu.
Blog sederhana sudah jadi, yay~! ^^
Tinggal dieksplorasi saja~
Bagian "Entri Baru" atau "New Entry" itu untuk membuat postingan baru. Setelah membuat postingan dan dipublikasikan, untuk mengeceknya bisa klik "Lihat Blog" yang warna hijau di sebelah kiri atas itu.
Tulis judul postingan. Lalu, tinggal tulis/copas tulisan yang ingin diposting. Pilih "compose" untuk mengetik lebih mudah, "html" untuk mengetik dengan kode-kode.
Di sini, jenis tulisan, bentuk huruf, dll. bisa diatur seperti terlihat pada bar di atas.
Selain jenis dan bentuk huruf, bisa juga menyisipkan link, foto, atau video ke dalam postingan. Bentuk paragraf juga bisa diatur.
Pada bar di atasnya (lurus dengan bar judul), "simpan/save" berarti menyimpan tulisan sebagai draft. "Pratinjau/preview" untuk mengecek tulisan kita sebelum diposting. Jika semuanya sudah diperiksa, klik "publikasikan/publish" untuk memposting tuliaan kita.
Nah, selesai!
Gampang banget, kan...? ^^
Tinggal eksplorasi saja, dan mengembangkan blog menjadi lebih baik.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba! ^^
wkwk ini saya dulu buat blog dihp
ReplyDeleteSama :D
Delete